MENJADI WARTAWAN AMATIR
Ternyata mencari sebuah berita tidak semudah yang aku pikirkan. Ini adalah pengalaman aku untuk mencari sebuah berita dari luar kampus. Mungkin untuk tanggung jawabnya tidak terlalu berat karena hasil berita yang aku cari tidak akan di upload di internet, tetapi hanya dinilai oleh salah satu Dosen di kampus. Tugas mencari berita ini juga merupakan tugas kampus, tapi setidaknya dengan adanya tugas ini aku bisa merasakan menjadi seorang wartawan sejenak. Mungkin hanya sampai tugas ini berakhir.
Dengan materi yang menyangkut 5W+1H, aku dan beberapa teman akhirnya mencari berita di sekitar kota malang yang tak jauh dari lokasi kampus. Kebetulan waktu itu ada jalanan yang ambruk. Aku dan 4 orang teman lainnya akhirnya berbondong-bondong pergi ke tempat kejadian. Tempat itu sudah diberi garis kuning untuk menghindari orang-orang agar tidak melewati jalanan yang ambruk itu. Saat sudah sampai disana, beberapa alat berat juga sudah standby disana.
Keadaan waktu itu cukup panas. Aku dan beberapa temanku pergi kesana sekitar siang hari setelah jam mata kuliah berakhir. Aku lupa di hari itu mata kuliah apa yang sedang aku jalani. Aku dan beberapa teman mencoba mengobservasi dan mencari narasumber yang bisa kami wawancarai. Pasalnya kami tidak di izinkan memiliki narasumber yang sama. Setelah berkeliling, mengobservasi dan mencari saksi mata yang melihat kejadian ambruknya jalanan secara langsung, akhirnya aku mendapatkannya.
Beliau adalah seorang tukang parkir di dekat sana. Untung saja bapaknya mau kita wawancara dan dengan sangat baik hati beliau menjelaskan dengan detail apa yang sudah ia lihat.
Setelah mendapat apa yang kita cari. Aku dan teman-temanku tidak langsung pulang. Kami mencoba mencari narasumber lain. Bahkan kami sampai duduk-duduk di pinggir jalan untuk mengobservasi lalu lintas setelah ambruknya jalanan tersebut. Namun ternyata tidak ada perubahan pada pada lalu lintas, pasalnya ada jalan lain untuk mengalihkan kendaraan yang lewat jalanan tersebut.
Pada saat itu yang kami butuhkan tidak hanya satu berita, melainkan kami juga di minta untuk mewawancarai beberapa stand bazar yang kebetulan sedang mengikuti bazar di aula kampus. Bazar itu di adakan untuk UMKM dari berbagai kalangan.
Keesokan harinya, aku dan beberapa teman pergi kesana. Mencari stand yang cocok dan mau kami wawancara. Seperti biasa kami akan melakukan wawancara setelah jam kuliah berakhir. Sebenarnya ada lebih dari 5 stand yang kami datangi dan kami wawancarai. Dengan berbekal record di handphone dan buku catatan kecil, kami melakukan wawancara sesuai apa yang sudah dosen kami ajarkan. Disana banyak sekali stand-stand menarik, mulai dari stand UMKM membuat bunga dari bahan kertas, bahkan ada UMKM yang membuat obat-obatan dari bahan tradisional dan masih banyak lagi. Dan kebetulan yang menyewa stand itu kebanyakan juga dari kalangan mahasiswa luar kampus Universitas Brawijaya.
Aku dan beberapa teman lainnya menikmati proses pencarian berita itu. Kami melakukannya dengan senang hati dan bermain-main sejenak sambil merefresh otak yang sudah penuh akan tugas-tugas kampus.
Dalam hidup, setidaknya tugas itu menjadi pengalaman pertamaku sebagai seorang wartawan. Ya walaupun menjadi wartawan amatiran. Yang jelas aku sudah mencobanya walaupun bukan bidang utama yang aku senangi saat ini.
Jadi menurutku disaat usia kita masih belum banyak, mencoba hal baru adalah sesuatu yang tidak boleh dilewatkan. Ketika kita sudah mencoba semua hal, disaat yang tepat kita pada akhirnya bisa menentukan ke arah mana kita akan berakhir. Dan pekerjaan seperti apa yang sebenarnya benar-benar kita inginkan dimana menjalaninya pun tidak terasa berat. Itulah yang aku rasakan saat ini setiap kali aku bekerja menjadi seorang Asisten Sutradara. Pekerjaanku memang berat dimana bisa berangkat pagi dan pulang pagi, tapi karena aku mencintai bidang yang kutekuni, aku tidak merasakan rasa lelah itu. Malahan rindu setiap project berakhir.
I think it's time to say good bye. Thankyou for read my experience jurnal. I hope you can find what you want to find it.
======================================
Find me :
Instagram : https://www.instagram.com/vindrimoe/
Youtube : https://www.youtube.com/@vindrimoe1064
Wattpad : https://www.wattpad.com/user/Vindri_Moe


Komentar
Posting Komentar